Skip to main content
Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

DISEMINASI INFORMASI P4GN MELALUI INSERT KONTEN PADA KEGIATAN PEMBINAAN UKS DAN SOSIALISASI NAPZA OLEH PUSKESMAS MARGA TIGA

Dibaca: 0 Oleh 27 Feb 2019Desember 22nd, 2020Tidak ada komentar
DISEMINASI INFORMASI P4GN MELALUI INSERT KONTEN PADA KEGIATAN PEMBINAAN UKS DAN SOSIALISASI NAPZA OLEH PUSKESMAS MARGA TIGA
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Rabu, 27 Februari 2019 pukul 09.00  Kepala BNN Kabupaten Lampung Timur Aslinda, S.E. yang di wakili oleh Kasi P2M Johan Ibrahim, S.E. beserta staff melaksanakan kegiatan Diseminasi Informasi P4GN melalui Insert Konten pada kegiatan Pembinaan UKS dan Sosialisasi Napza oleh Puskesmas Marga Tiga Kab. Lampung Timur, yang diikuti oleh 200 orang siswa/i.

 

DISEMINASI INFORMASI P4GN MELALUI INSERT KONTEN PADA KEGIATAN PEMBINAAN UKS DAN SOSIALISASI NAPZA OLEH PUSKESMAS MARGA TIGA

Salah satu siswa yang berhasil menjawab pertanyaan

 

Pada kesempatan tersebut Kasi P2M menyampaikan materi tentang Bahaya Narkoba dan Upaya untuk Mencegah Peredarannya dan membentuk pola pikir untuk menolak segala bentuk penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba. Kepala SMPN 1 Marga Tiga, Hj. Sri Yatiningsih beserta dewan guru sangat mengapresiasi dan memfasilitasi diadakannya kegiatan Insert Konten oleh BNNK Lampung Timur, sebagai bentuk dukungan terhadap Program P4GN di Kabupaten Lampung Timur.
Para peserta kegiatan ini pun sangat antusias, dilihat dari banyaknya pertanyaan yg diajukan oleh peserta kepada Narasumber.

 

DISEMINASI INFORMASI P4GN MELALUI INSERT KONTEN PADA KEGIATAN PEMBINAAN UKS DAN SOSIALISASI NAPZA OLEH PUSKESMAS MARGA TIGA

Antusiasme para peserta

Dengan kegiatan Diseminasi Informasi melalui Insert Konten ini diharapkan semakin meningkatnya pengetahuan para Pelajar terhadap Bahaya Narkoba sehingga timbul kesadaran untuk menjauhi segala bentuk narkoba dan mencegah peredarannya, mengingat kondisi negara kita yg sudah darurat narkoba saat ini.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel