
Pada Hari Jum’at, 26 Juni 2020 pukul 09.00 s.d selesai, Kepala BNN Kabupaten Lampung Timur Raden Gunawan JS., SH, M.M bersama para staff BNN Kabupaten Lampung Timur melaksanakan kegiatan Puncak Peringatan HANI tahun 2020. HANI tahun 2020 kali ini mengusung tema HIDUP 100% DI ERA NEW NORMAL: SADAR, SEHAT, PRODUKTIF DAN BAHAGIA TANPA NARKOBA. Kegiatan ini dilaksanakan dengan mengundang Forkopimda Kabupaten Lampung Timur diantaranya:
- Bupati Lampung Timur yang diwakili Staf Ahli Bapak M. Yusuf HR.
- Kodim 0429 Lampung Timur yang diwakili oleh Kasdim 0429/Lamtim Mayor Kav. Joko Subroto.
- Kejaksaan Negeri yang diwakili oleh Kepala Kejaksaan Negeri Ariana Juliastuty, SH. MH.
- DPRD Kabupaten Lampung Timur yang diwakili oleh Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Lampung Timur Bapak Ariyan Putra Marga.
- Pengadilan Negeri Kabupaten Lampung Timur yang diwakili oleh Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Lampung Timur DR. Etik Purwaningsih, SH. M.H.
- Rutan Sukadana Kabupaten Lampung Timur yang diwakili oleh bapak Asnawi.
- Polres Lampung Timur yang diwakili oleh Anggota Satres Narkoba Polres Lampung Timur Andri Setiadi, S.Pd.
- Inspektorat Kabupaten Lampung Timur diwakili oleh Kepala Inspektorat Bapak Tarmizi.
- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang diwakili oleh Kasi Sekolah Dasar Ibu Wahyuni.
- Badan Kesatuan Bangsa dan Politik diwakili oleh Kabid Hukum ibu Sri Yuniati.
- Dinas Kesehatan diwakili oleh Kabid Kesmas ibu dr. Sri Umiyani.
- Kementerian Agama Kabupaten Lampung Timur diwakili oleh Kepala Kementrian Agama Kabupaten Lampung Timur Bapak Masturi.
Rangkaian acara HANI 2020 ini dilaksanakan secara daring. Pada pelaksanaan kegiatan ini, para tamu undangan dengan antusias mendengarkan Pidato Presiden yang disampaikan oleh Wakil Presiden RI Prof. Dr (H.C.) K. H. Ma’ruf Amin. Beliau mengatakan bahwa saat ini Indonesia menghadapi ancaman serius yang harus dihadapi bersama-sama yakni narkotika dan Covid-19.
Selain mendengarkan acara pidato juga dilaksanakan penyerahan penghargaan yang diserahkan langsung oleh Kepala BNN RI Komjen. Pol. Drs. Heru Winarko, S.H. Tidak lupa, khusus kegiatan kali ini BNN meluncurkan portal pengaduan yang dapat diakses di aduannarkoba.bnn.go.id.
Acara HANI 2020 ini tetap dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan. Setiap tamu undangan yang datang diminta untuk terlebih dahulu mencuci tangan dan dilanjutkan dengan mengecek suhu tubuh. Tidak hanya itu, para tamu undangan juga diperiksa oleh dr.Nanik selaku dokter pada klinik pratama BNN Kabupaten Lampung Timur.
Kegiatan ini diharapkan dapat membuat para tamu undangan semakin mengerti bahwa narkoba adalah musuh yang perlu dihadapi bersama-sama. Sehingga kedepannya seluruh lini dapat turut membantu seluruh program P4GN guna menekan prevelensi penggunaan dan peredaran narkotika.