
Pada Selasa, 25 Agustus 2020 pukul 10.00 Kepala BNN Kabupaten Lampung Timur Raden Gunawan JS, S.H.,M.M. diwakili oleh Kasi P2M Johan Ibrahim, S.E. beserta staff melakukan kunjungan. Tempat yang menjadi tujuan kunjungan kali ini adalah Pengrajin Tapis “Lampung Ethnic” di Kecamatan Sekampung.
Kunjungan ini bertujuan untuk sosialisasi Rencana Kegiatan Bimbingan Teknis Lifeskill di Kawasan Rawan Narkoba. Selain menyampaikan rencana terkait kegiatan tersebut, Kasi P2M juga meminta kepada Ibu Qoriatul Hayati dan Bapak Imam Basuki selaku Pemilik Lampung Ethnic untuk menjadi Instruktur pada kegiatan Pelatihan Lifeskill.
Hasil dari kunjungan ini, kedua pemilik Lampung Ethnic siap untuk mendukung rencana kegiatan tersebut. Selain itu, mereka juga menyanggupi untuk menjadi instruktur dalam pelatihan tersebut.